Langsung ke konten utama

Postingan

PLENO PAROKI KELUARGA KUDUS - BARADATU

PLENO PAROKI KELUARGA KUDUS - BARADATU Minggu, 17 November 2019. Paroki Keluarga Kudus Baradatu menyelengarakan Rapat Pleno Se Kab. Way Kanan. Pleno tahun ini diselenggarakan di Stasi St. Nicolaus Suka Bumi sekaligus sebagai tuan rumah. Pleno yang dihadiri 23 stasi dan umat sebanyak 117 orang, termasuk di dalamnya pengurus gereja dan perwakilan dari lingkungan. Mengawali penyelenggaraan pleno, umat diajak untuk Misa Selebrasi bersama yang di Pimpin oleh RP. Kristian Emanuel Stefan, OFM, RP. Yohanes Epa Prasetya, OFM dan RP. Yustinus Damai Wasono, OFM yang baru-baru ini tiba di Paroki Baradatu untuk berkarya. Seusai Misa, ketua Stasi St. Nicolaus Suka Bumi yang diwakili bapak Sudikbyo menyampaikan kata sambutan sekaligus ucapan selamat datang setelah dibuka doa oleh Frater Jose Raimundo Ximenes, OFM dan dilanjutkan oleh perwakilan aparat kampung Suka Bumi. Dalam sambutan terakhir, Romo stefan sekaligus membuka rapat pleno dengan melakukan tiga kali ketukan pada mikroponnya. ...
Postingan terbaru

LEADERSHIP CHALLENGE

L E ADERSHIP C H ALL E NGE OMK Paroki Keluarga Kudus Baradatu me ngikuti kegiatan kepemimpinan bertema “OMK SIAP MELAYANI” Sabtu-Minggu, 07-08 Desember 2019, yang diselenggarakan Wakabag Bina Iman Paroki Keluarga Kudus berkolaborasi dengan tim “Tem a n Maen” dari Jakarta dibawah asuhan Papi Thomas Sigit I rianto d a n Mami Ge m ma Galgani Nuniek Iswanti dan Timnya Johanes Romanus dan Heru alias Koko. Kegiatan ini mengambil tempat di halaman sekolah SMP-SMA Yayasan Bhakti milik Paroki Baradatu dan kegiatan yang berlangsung dua hari ini melibatkan umat Paroki Keluarga kudus khususnya, para umat Stasi Baradatu dalam kepanitiaan pelaksanaan dan tamu undangan dari Paroki Kabar Gembira Kotabumi, yaitu para Biarawati dan Biarawan yang membantu sebagai Fasilitator. Sebanyak 50 Orang Muda Katolik (OMK) dari berbagai Stasi yang tersebar di wilayah Paroki Baradatu hadir menjadi peserta kegiatan ini. Hari pertama kegiatan, Para peserta berbondong-bondong menuju meja pendaftaran untuk menda...

Pesta Nama Paroki Baradatu

PERAYAAN PESTA NAMA PAROKI KELUARGA KUDUS BARADATU M inggu,29/12/2019 Stasi St. Filipus   Bumi baru menjadi tuan rumah dalam perayaan pesta nama Paroki Keluarga Kudus Baradatu yang wajib dirayakan setiap tahunnya, sekaligus merayakan natal bersama para umat katolik se Paroki Baradatu. Perayaan pesta nama ini dihadiri seluruh umat stasi Paroki Keluarga Kudus Baradatu dan turut hadir undangan dari para aparat pemerintah setempat baik dari pejabat pemerintahan kabupaten hingga aparatur desa serta para aparatur hukum dari tingkat polres   maupun polsek. Dan secara khusus hadir Bapa Uskup Mgr. Yohanes Harun Yuwono yang membuka acara dengan Misa selebran bersama para Romo Paroki Keluarga Kudus Baradatu. Dalam Misa yang berlangsung Bapa Uskup juga melantik Romo Paroki baru Paroki Keluarga Kudus Baradatu   sekaligus   pisah sambut Romo Paroki   RP.Kristian Eman uel Stefan, OFM kepada RP. Yustinus Damai Wasono,OFM yang disaksikan oleh RP. Yoh...

juni

Buletin Anak Nasrani BULANA JULI 2019 Buletin Paroki Baradatu Tahun I Edisi Juli 2019 SaLam Redaksi, Halo Sahabat BULANA, Salam jumpa di edisi perdana BULANA ini. BULANA   hadir merupakan persembahan Paroki Keluarga Kudus untuk adik-adik semua sebagai wadah bermain dan belajar. Semoga kehadiran BULANA menjadi informasi yang menginspirasi adik-adik bereksplorasi dalam belajar dan bermain juga berkreasi bersama BULANA dalam memuliakan Tuhan. Penanggungjawab Paroki Keluarga Kudus Baradatu RP. Kristian Emanuel Stefan, OFM Pemimpin Redaksi Serlina Vivian Giovani Penjaga Rubrik Feri Robinson Situngkir Sr. Bonifasi a , FSGM Lucia Indah Sri Haryati Matias Adriant o Illustrator & Lay-out RP. Yohanes Epa Prasetya, OFM Be...